Cara Pendaftaran Online STMKG 2024/2025


PTB.STMKG.ac.id - Cara Pendaftaran Online STMKG 2024/2025 - rangkaian pendaftaran STMKG memang tergolong panjang jika kita lihat namun tidak serumit apa yang dibaca, prakteknya sangat mudah harapannya informasi yang kami berikan dapat membantu anda menuntun menyelesaikan proses pendaftaran sampai dengan selesai. Pelaksanaan Pendaftaran saat ini sudah dibuka  dan bsia dilakukan.

Seperti pada umumnya sekolah kedinasan tahapan seleksi ini dilakukan dua kali yaitu pendaftaran awal dilanjutkan tahapan pendaftaran berikutnya sampai dengan prosedur pembayaran, hingga cetak kartu peserta semua informasi tersebut sudah kami tulis secara rinci dan jelas bagi yang belum mengetahui cara mendaftar STMKG disarankan untuk membaca informasi berikut.



Tahapan yang dilakukan sesuai dengan ketentuan yang ada pada masing-masing situs resmi dilakukan dalam waktu yang sudah ditentukan, apabila kalian tidak bisa membuka informasi jangan panik biasanya situs mengalami down dan sulit untuk diakses hal itu biasa terjadi yang harus dilakukan hanya menunggu situs sampai normal adapun rangkaian pendaftaran PTB.STMKG.ac.id dapat dilihat seperti berikut ini:


Pendaftaran Awal
  1. Proses pendaftaran awal online di laksanakan melalui portal Dikdin Sekolah Kedinasan melalui alamat website https://dikdin.bkn.go.id sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. 
  2. Jika sukse, pendaftaran akan mendapatkan email dan kartu informasi akun sekolah kedinasan. 
  3. Petunjuk silahkan baca di Cara Pendaftaran dikdin.bkn.go.id.


Pengisian Formulir STMKG
  1. Peserta diharuskan untuk kembali melakukan pengisian formulir di portal PTB STMKG dengan alamat https://ptb.stmkg.ac.id sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan oleh panitia. 
  2. Silahkan login menggunakan NIK dan Password dari situs dikdin. 
  3. Setelah proses pengisian formulir berhasil maka calon peserta akan menerima email kompirmasi.


Prosedur Pembayaran pendaftaran
  1. Peserta yang sudah mengisi form pendaftaran akan merima email kompirmasi tentang tata cara pembayaran, untuk bank sendiri sudah ditetapkan anda tinggal mengikuti langkah-langkah pembayaran sampai selesai, pastikan kalian menyimpan bukti pembayaran tersebut, apabila ditanyakan nantinya sudah ada.


Download Kartu Peserta
  1. Pendaftar setelah berhasil melakukan pembayaran diharuskan untuk login portal PTB STMKG melalui halaman https://ptb.stmkg.ac.id/login menggunakan NIK dan Password dan mendownload kartu tanda peserta PTB STMKG. 
  2. Berkas kartu akan terdownload dan simpan dengan baik sampai pelaksanaan tes selesai.


Cetak Bukti Pendaftaran
 
Setelah memperoleh kartu tanda peserta PTB STMKG cetak dan simpan kartu tersebut nantinya akan digunakan bersamaan dengan kartu informasi akun sekolah kedinasan yang didapat saat mendaftar dikdin beserta persyaratan KTP asli, kartu-kartu tersebut digunakan untuk seleksi SKD, seleksi lanjutan, wawancara, tes kebugaran, dan pemeriksaan kesehatan.


Tahapan Seleksi.
 
Mulai tahapan seleksi SKD dan Seleksi lanjutan dilaksanakan di 10 lokasi SKD silahkan cek melalui situs ptb.stmkg.ac.id Peserta diwajibkan mengecek ke situs resmi STMKG untuk memastikan lokasi tes dan jadwal setelah itu tinggal ikuti sampai selesai.


Melengkapi Berkas Tambahan

Adapun berkas tambahan yang harus dilengkapi berupa berkas rekam medis diserhakan langsung ke kampus STMKG tanggerang selatan dengan alamat pantia PTB STMKG JL Perhubungan I No. 5, Pondok Betung Pondok Aren, Kota Tanggerang selatan, Banten 15221.


Pengumuman Final

Bagi yang sudah mengikuti tes kalian dapat mengakses pengumuman hasil kelulusan melalui situs resmi ptb.stmkg.ac.id jika terdapat informasi pengumuman kalihan tinggal cek saja apakah lulus atau belum jangan berkecil hati jika belum rejeki, masih bisa ikut seleksi tahun depan lagi, sementara bagi yang sudah dinyatakan lulus harus melengkapi berkas pendaftaran ulang.


Pendaftaran Ulang

Bagi peserta yang dinyatakan lulus kami ucapakan terima kasih, proses yang harus dilakukan selanjutnya adalah melengkapi berkas kemudian melakukan pendaftaran ulang melalui kampus STMKG dengan membawa semua berkas yang dipersyaratkan, apabila semua proses pendaftaran ulang diselesaikan maka tinggal ikuti program pengenalan kampus dan kuliah perdana saja, kalian resmi menjadi Mahasiswa STMKG.


Sampai pada tahapan tersebut semua rangkaian pendaftaran sampai dengan selesai sudah berakhir, semoga apa yang disampaikan dapat dimengerti oleh peserta dan harapan kami informasi yang sudah kami muat bisa menjadi petujuk proses pendaftaran, demkianlah informasi yang kami berikan kurang dan lebihnya mohon maaf terima kasih selamat mencoba.