Cara Pendaftaran Online CPNS PPATK.go.id 2024/2025


PPATK.go.id - Cara Pendaftaran Online CPNS PPATK.go.id 2024/2025 - Bagaimana Cara Pendaftaran CPNS Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan? Siapa sih yang tidak ingin menjadi seorang pegawai negeri sipil? Menjadi seorang PNS tentunya menjadi sebuah pekerjaan yang banyak diinginkan oleh para pencari kerja. Bagaimana tidak? Adanya uang tunjangan untuk pensiunan PNS, tentunya akan memberikan jaminan hidup sejahtera yang lebih tinggi dibandingkan dengan pekerja swasta. 

Namun memang untuk menjadi seorang PNS ini juga bukan hal yang mudah karena harus berhadapan dengan pesaing yang jumlahnya tidak sedikit. Meski demikian, tidak ada salahnya untuk mencoba bukan? Nah, bagi Anda yang bercita-cita ingin menjadi PNS, instansi Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan sedang membuka lowongan CPNS yang pendaftaran. 




Untuk informasi yang lebih detail, maka kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana tahapan hingga teknis cara pendaftaran CPNS Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan. Sebelum itu, apakah Anda sudah mengetahui apa itu Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan? Instansi pemerintahan yang disingkat PPATK ini ternyata memiliki peran yang cukup krusial di pemerintahan Indonesia. 

Jika kita mengenal KPK sebagai instansi pemberantas korupsi, PPATK ini kurang lebih memiliki peran yang sama. Dalam hal ini, PPATK bertugas untuk melacak atau menyelidiki transaksi mencurigakan yang berkaitan erat dengan tindakan korupsi. Tugas PPATK terangkum dalam Pasal 39 UU Nomor 8 tahun 2010 mengenai pencegahan serta pemberantasan tindak pencucian uang. 

Ringkasnya, PPATK adalah instansi pemerintah yang memiliki tugas tidak hanya untuk memberantas maupun mencegah sebuah tindak pidana berkaitan dengan transaksi pencucian uang, namun juga sosialisasi dan membuat program-program edukatif untuk masyarakat berkaitan dengan bahaya tindak pencucian uang. Tidak hanya transaksi yang dilakukan via rekening, namun PPATK juga menyelidiki transaksi mencurigakan yang dilakukan secara tunai meskipun memang tingkat kesulitannya lebih besar.

Lalu, mengapa sih harus bekerja di PPATK? Apa saja keuntungan yang bisa didapatkan dengan bekerja di PPATK? Kasus pencucian uang tentu merupakan sebuah tindak pidana yang harus dicegah dan diberantas. Melihat kasus pencucian di Indonesia yang kian menjamur, tentu kehadiran PPATK ini penting untuk terus dikembangkan guna menjadi salah satu alat negara dalam menghentikan dan mencegah terjadinya kasus pencucian uang atau tindakan korupsi lainnya. 

Berdasarkan tugas dan fungsi PPATK yang mulia inilah tak heran menjadi sebuah daya tarik tersendiri di mata para pencari kerja. Untuk itulah adanya momen kesempatan lowongan CPNS secara serentak ini harus dimanfaatkan semaksimal mungkin. Dengan menjadi bagian dari PPATK maka Anda akan turut berkontribusi untuk memberantas korupsi di Indonesia. Jika Anda berminat, maka hal pertama yang harus dilakukan adalah mengetahui bagaimana sih cara pendaftaran CPNS Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan?

Di dalam PPATK sendiri terdapat beberapa bagian yang bekerja di dalamnya. Bagi Anda yang tertarik untuk bergabung dalam PPATK, pada pendaftaran CPNS PPATK kali ini CPNS akan dialokasikan pada 6 unit kerja yakni sekretariat utama, bidang pencegahan, bidang pemberantasan, pusat diklat (pendidikan dan pelatihan), pusat teknologi informasi, dan inspektorat. Masing-masing unit kerja tersebut membuka pendaftaran untuk berbagai macam jabatan dengan berbagai syarat kualifikasi yang diberlakukannya. Jabatan yang ditawarkan di antaranya adalah:
  1. Analis bagian transaksi keuangan
  2. Analis laporan keuangan
  3. Analis perbendaharaan
  4. Analis bagian kerjasama
  5. Analis Advokasi
  6. Analis SDM Aparatur
  7. Analis organisasi tata laksana
  8. Arsiparis pertama
  9. Pemeriksa transaksi keuangan
  10. Pengawas bagian pelaporan transaksi keuangan
  11. Pengawas bagian kepatuhan dan transaksi keuangan
  12. Pengendali dan pengawas teknologi informasi
  13. Analis kebijakan audit
  14. Penyusun modul, kurikulum, bahan ajar
  15. Penyusun program diklat

Masing-masing jabatan di PPATK yang disebutkan di atas memiliki syarat dan kualifikasi pendidikan yang berbeda-beda. 
  1. Untuk lebih lengkapnya bisa Anda akses melalui sscasn.bkn.go.id. 
  2. Selain memiliki syarat dan kualifikasi pendidikan khusus, secara umum syarat cara pendaftaran CPNS Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan yang harus dipenuhi di antaranya adalah: Bagian dari masyarakat berkebangsaan Indonesia yang patuh dan taat pada Pancasila maupun UUD 1945
  3. Sehat jasmani maupun rohani dan berusia sekurang-kurangnya 18 tahun sampai maksimal 32 tahun
  4. Tidak pernah dihukum penjara, terlibat tindak pidana maupun narkoba
  5. Tidak sedang bekerja sebagai PNS di instansi pemerintahan mana pun
  6. CPNS hanya diperbolehkan mendaftar di satu instansi saja
  7. Tidak bertindik atau pun bertato
  8. Dan bersedia untuk ditempatkan di seluruh wilayah NKRI

    Itulah syarat umum cara pendaftaran CPNS Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan. Menjadi bagian dari PPATK selain mengemban sebuah tugas yang mulia juga tentunya menjadi salah satu profesi yang cukup menjanjikan. Sama halnya seperti pegawai negeri sipil pada umumnya, bekerja di dalam ruang PPATK juga mendapatkan keuntungan yang sama yakni adanya asuransi jaminan kesehatan, hingga tunjangan pensiun yang akan sangat menguntungkan untuk memberikan jaminan kesejahteraan di masa tua. 

    Tertarik untuk bergabung di PPATK? Segera ikuti tahapan dan cara pendaftaran CPNS Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan. 
    1. Info lengkapnya bisa di akses melalui situs resmi PPATK di www.ppatk.go.id atau bisa juga di sscasn.bkn.go.id di mana pada situs tersebut tidak hanya tersedia informasi lengkap mengenai CPNS PPATK, namun juga persyaratan lengkap pembukaan CPNS di instansi pemerintahan lainnya. 
    Semoga informasi ini dapat membantu pembaca ya.