3 Jalur Pendaftaran Online UNY 2024/2025


UNY.ac.id - 3 Jalur Pendaftaran Online UNY 2024/2025  - Universitas Negeri Yogyakarta atau yang lebih kita kenal dngan nama UNY merupakan sebuah universitas negeri yag teretak di kota pelajar (Yogyakarta). Universitas dengan 7 fakultas ini memiliki sekitar 55 program studi (prodi) yang bisa dijadikan pilihan untuk melanjutkan pendidikan. Banyak bukan?? Dengan pilihan prodi sebanyak itu, Teman-teman bisa memilih salah satunya. Bingung menentukan pilihan??

Saran admin, pilihlah prodi yang relevan dengan cita-cita. Mengapa harus selaras dengan cita-cita? singkatnya karena pendidikan tinggi merupakan "sebuah jalan" yang akan mengantarkan pada tujuan. Bukan hanya itu, cita-cita adalah hal yang paling kita impikan bukan? dan setiap hal yang membuat kita lebih dekat pada terwujutnya mimpi menjadi langkah demi langkah yang sangat menyenangkan.

"Seperti berjalan sambil bersenandung" meski yang akan kita tuju masih jauh, kita akan sangat menikmati tiap langkah yang dilalui. Setiap kali mengingat dan membayangkan tujuan akhir, kita laksana terlahir kembali (bersemangat menjalani proses perkuliahan dan menaklukkan setiap tantangan yang menghadang). Nah,,, jika teman-teman sudah punya prodi pilihan, selanjutnya bisa mendaftar UNY melalui:

 


Jalur SNBP

  1. Buka https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  2. Klik Daftar untuk mulai membuat akun.
  3. Lakukan pengisian data secara lengkap.
  4. Validasi dan Finalisasi semua tahapan pendaftaran akun
  5. Setelah itu tinggal tunggu hasil pemeringkatan dari sekolah.
  6. Bagi yang dinyatakan lulus bisa lanjut login ke https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  7. Gunakan akun yang sudah dibuat, 
  8. Isi Biodata, Upload foto, isi data keluarga, data penghasilan orang tua, data pendidikan termasuk di dalamnya data prestasi selama sokolah baik akademik maupun non akademik.
  9. Pastikan data yang diisi sesuai identitas atau berkas persyaratan.
  10. Jangan lupa bebera file yang dibutuhkan seperti scan persyaratan dan bukti prestasi diupload.
  11. Untuk yang memilih jurusan olahraga dan seni wajib upload portopolio, sedangkan yang memilih jurusan selain itu tidak perlu dilakukan.
  12. Jangan lupa pilih PTN UNY dan Prodi yang kalian minati.
  13. Jika semua data sudah diisi dengan benar klik menu kirim.
  14. Akan muncul resume pendaftaran cek terlebih dahulu.
  15. Apabila sudah yakin lakukan finalisasi data.
  16. Download dan cetak bukti pendaftaran
  17. Pengumuman dimuat melalui link https://snbp.bppp.kemdikbud.go.id/


Jalur SNBT

  1. Akses https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ untuk membuat akun UTBK.
  2. UTBK merupakan sistem ujian yang ada di dalam SNBT
  3. Pilih menu Daftar, isi identitas lakukan validasi dan finalisasi.
  4. Akun sudah siap digunakan tinggal tunggu pembukaan pendaftaran.
  5. Jika sudah buka lakukan login ke https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ kemudian isi form pendaftaran.
  6. Beberapa form yang wajib diisi adalah biodata, data keluarga, data ekonomi dan data pendidikan.
  7. Setelah proses tersebut selesai langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah mengirim data.
  8. Akan muncul kode pembayaran silahkan bawa ke bank BUMN.
  9. Simpan kode pembayaran login kembali untuk melanjutkan proses pendaftaran.
  10. Isi Pilihan PTN dan Prodi di UNY sesuai dengan minat dan bakat kalian.
  11. Kemudian kalian akan diminta menentukan kelompok tes sesuai dengan jurusan yang dipilih.
  12. Lanjut akan muncul sesi tes yang akan diikuti.
  13. Lakukan finalisasi data.
  14. Cetak Kartu Ujian Peserta UTBK.
  15. Pengumuman akan diumumkan melalui link https://snbp.kemdikbud.go.id/
  16. Sertifikat UTBK dapat di download melalui link https://snbp.kemdikbud.go.id/
  17. Nilai UTBK Juga dapat digunakan untuk proses pendaftaran Jalur Mandiri PTN di UNY dan PTN lainnya.


Jalur Mandiri UNY

SM atau Seleksi Mandiri merupakan seleksi berupa tes tertulis yang diadakan oleh pihak UNY. Mirip seperti SNBT, hanya saja pada SM pihak panitia UNY-lah yang menentukan kelulusan peserta. Polanya hampir sama, lahap sebanyak-banyaknya soal yang positif benar. Peluang untuk masuk UNY melalui jalur ini pun lebih besar jika dibandingkan dengan 2 seleksi sebelumnya. Untuk waktu pendaftarannya biasanya dibuka setelah jalur SNBT, Info lebih lengkap tentang SM UNY bisa teman-teman baca di website http://pmb.uny.ac.id/
 
Ada dua jalur yang bisa dipilih untuk seleksi mandiri di Universitas Negeri Yogyakarta. Pertama, Jalur Prestasi Akademik untuk Program Sarjana (S1) dan Diploma (D-IV). Kedua, Jalur Prestasi Unggul untuk Program Sarjana (S1) dan Diploma (D-IV). Secara umum, informasi pendaftaran jalur Seleksi Mandiri UNY ini bisa dilihat pada laman resminya di https://pmb.uny.ac.id. Bagi yang tertarik mencoba, tahapan-tahapan pendaftarannya adalah sebagai berikut.

Pendaftaran

  1. Masuk ke laman resmi pendaftaran yaitu http://pmb.uny.ac.id 
  2. Pilih menu “Pendaftaran” 
  3. Klik “Seleksi Mandiri S1” bagi Anda yang akan mendaftar program Sarjana 
  4. Klik “Seleksi Mandiri D-IV” bagi Anda yang akan mendaftar program Diploma IV Sarjana Terapan
  5. Atau Anda juga bisa langsung ke laman http://daftarpmb.uny.ac.id dan klik tombol biru “Daftar” sesuai dengan program dan jalur seleksi Anda. 
  6. Lengkapi form yang tertera pada laman untuk mendapatkan kode pendaftaran Anda
  7. Hal-hal yang harus Anda isi adalah Nama Lengkap Anda (tanpa gelar), Tanggal Lahir (dalam format yyyy-mm-dd), Nomor Telepon, Alamat Email, Alamat Lengkap Anda, dan Ketik Kode Verifikasi
  8. Klik “Submit” setelah semua data Anda sudah lengkap
  9. Anda pun mendapatkan kode pendaftaran. Perlu diketahui bahwa kode pendaftaran mengandung informasi mengenai batas waktu dan nominal pembayaran yang harus dipenuhi

Pembayaan 

  1. Selanjutnya lakukan pembayaran Anda ke bank-bank seperti BNI, BTN, Mandiri, dan Tokopedia.
  2. Untuk tata cara pembayaran pendaftaran yang lebih detail bisa langsung Anda unggah di laman http://pmb.uny.ac.id/panduan/pembayaran-sm-uny-2020 
  3. Setelah melakukan transaksi pembayaran, Anda akan diberikan bukti pembayaran oleh bank yang didalamnya tercetak sebuah PIN yang terdiri atas enam buah digit angka

Login & Pengisian Form Online

  1. Masuk kembali ke laman PMB UNY yaitu https://daftarpmb.uny.ac.id 
  2. Pilih menu “Login” 
  3. Masukkan Kode Pendaftaran dan PIN yang tertera pada bukti pembayaran Anda
  4. Setelah masuk ke dalam laman login PMB UNY Anda, akan tertera beberapa menu seperti menu Dashboard, Formulir Pendaftaran, Data Rapor, Finalisasi Pendaftaran, Cetak Kartu Peserta dan Logout
  5. Pada menu Dashboard sebagai laman utama akun PMB Anda akan ditampilkan urutan langkah-langkah pendaftaran yang harus Anda isi
  6. Langkah pertama, klik menu Formulir Pendaftaran. Hal-hal yang harus diisi dalam Formulir Pendaftaran adalah Data Pribadi, Pendidikan Terakhir, Uang Pangkal Pengembangan Akademik (UPPA), dan Pilihan Program Studi
  7. Dalam kolom “Data Pribadi”, isilah NIK/ Nomor KTP, Nama Lengkap (tanpa gelar), lalu Gelar Depan dan Gelar Belakang, Tempat Tanggal Lahir, Kebutuhan Khusus (bila ada harus dicentang), Alamat (sesuai KTP), Alamat Domisili Anda, Nomor Telepon, Jenis Kelamin, Agama, Golongan Darah, dan Status Pernikahan. Isi juga Jenis Pekerjaan Anda. 
  8. Dalam kolom “Pendidikan Terakhir”, Anda harus mengisi Kebangsaan, Provinsi dan Kabupaten tempat sekolah Anda, Nama SMA/MA/SMK Anda (jika nama SMA/MA/SMK tidak ditemukan pilih SMA/MA/SMK Lain-lain dan pada isian Kabupatennya pilih Kota Lain-lain), NISN, Jurusan di SMA/MA/SMK, Rata-rata Nilai Akhir Ujian Nasional Anda, Tahun Lulus, Nomor Ijazah/ Surat Keterangan Lulus, serta Tanggal Ijazah/ Surat Keterangan Lulus (dalam format yyyy-mm-dd)
  9. Kolom lain yang juga harus diisi dalam menu Data Pribadi adalah Nominal Uang Pangkal Pengembangan Akademik (UPPA) Anda dan Cara Pembayarannya. Jangan lupa juga pada kolom Pilihan, Anda harus memilih Program Studi apa saja yang diinginkan di UNY dan Sumber Biaya-nya
  10. Upload Pasfoto terbaru Anda yang berlatar belakang merah (dalam jpg), Ijazah/ SKL (dalam pdf), Surat Pernyataan Kesanggupan Membayar UPPA yang telah ditandatangani di atas materai (dalam pdf – formatnya diundah pada laman PMB UNY), Piagam atau Sertifikat Lomba atau Kejuaraan yang pernah Anda ikuti, dan File Portofolio Anda
  11. Klik tombol hijau “Submit” jikalau Anda sudah merasa semuanya lengkap ter-upload
  12. Langkah kedua, klik menu “Data Rapor” 
  13. Bagi Anda yang memilih jalur Seleksi Mandiri Prestasi Unggul, masukkan semua mata pelajaran SMA/MA/SMK yang sudah pernah Anda tempuh mulai dari nilai semester 1 hingga 5 (dari Kelas X semester gasal hingga Kelas XII semester gasal) pada form “Mata Pelajaran” 
  14. Pilih mata pelajaran mana yang sesuai dengan yang ada pada Data Rapor
  15. Bila ada kesalahan dalam pengisian, Anda tinggal klik tombol merah “Delete” disamping mata pelajaran untuk menghapusnya
  16. Jika ingin membatalkan seluruh isian mata pelajaran, klik tombol abu-abu “Reset”
  17. Bagi Anda yang mengikuti jalur Seleksi Mandiri Prestasi, input data nilai rapor dan KKM Anda dengan skala 100
  18. Apabila dalam nilai rapor SMA/MA/SMK Anda terdapat nilai pengetahuan dan keterampilan, maka masukkan nilai pengetahuan saja
  19. Data nilai rapor yang dimasukkan adalah nilai mata pelajaran dari semester 1 hingga 5
  20. Pastikan nilai rapor Anda sesuai dengan aslinya. Kosongkan isian rapor jika mata pelajaran yang dimaksud tidak ditempuh pada semester tersebut
  21. Pastikan semua nilai rapor Anda sudah terunggah dengan klik tombol biru “Lihat Data Rapor”
  22. Bila sudah lengkap dan sesuai dengan aslinya, klik tombol hijau “Verifikasi Data Rapor” 
  23. Perlu diingat bahwa bila data rapor Anda belum lengkap maka akan ada peringatan dari sistem. Silahkan lengkapi terlebih dahulu
  24. Apabila sudah lengkap semua maka proses verifikasi akan tampil dengan sendirinya
  25. Klik tombol “Finalisasi”. Data tidak akan bisa diubah-ubah lagi jadi pastikan semua data yang sudah Anda masukkan benar dan sesuai dengan aslinya. Semua kesalahan pengisian data pendaftaran sepenuhnya merupakan tanggung jawab Anda
  26. Setelah finalisasi, laman akun PMB UNY Anda akan menampilkan semua data yang sudah diisikan. Lengkapi proses finalisasi Anda dengan mengisi data induk atau data social ekonomi keluarga Anda misalnya informasi tanggungan dan beban keluarga, informasi aset yang dimiliki keluarga, kondisi pendidikan dan pekerjaan keluarga, dokumen sosial ekonomi serta lampiran-lampiran lainnya. 
  27. Klik tombol biru “Cetak Kartu” untuk mengakhiri proses pendaftaran

Proses pendaftaran berhasil jika semua langkah pendaftaran berwarna hijau saat Anda kembali ke dashboard laman akun pendaftaran


"Serius bukan hanya tentang kesibukan fisik, tapi juga hati" hingga yang hadir bukanlh keterpaksaan untuk berjuang, melainkan perjuangan tulus. Ya, agar tak hanya lelah yang didapat, tapi kenikmatan dari setiap tahapan proses yang dihadapi. Seorang yang belajar dengan keterpaksaan 2 jam akan terasa satu hari, jika kita menikmatinya 4 jam terlewati begitu saja (dengan pemahman yang meresap ke otak).

"Hidup ini adalah tentang seni menikmati proses", bagaimana diri kita menjadikan setiap perjuangan sebagai kesenangan yang patut dinikmati, dan menabjubkannya "hasil akhir akan lebih dari yang kita harapkan".  Selamat berjuang teman-teman! Somoga tiap waktu yang berlalu menjadi tetes-tetes tinta yang akan mengukir nama kalian di daftar mahasiswa salah satu prodi UNY. Ganbate!!!