Gagal UNSRI Ikut Daftar Kampus Berkualitas Akreditas B dan UKT Murah Palembang


Gagal UNSRI Ikut Daftar Kampus Berkualitas Akreditas B dan UKT Murah Palembang - Alternatif Pilihan Kampus Gagal Lulus Jalur Mandiri UNSRI - Ada banyak kampus swasta dan negeri yang ada di Palembang khusus negeri seperti UNSRI, POLSRI, POLTEKES, Politeknik Penerbangan, UIN, namun setelah pendaftaran USBM UNSRI dibuka yang masih membuka pendaftaran POLSRI, sisanya sudah tutup.

Alternatif lain kampus swasta yang ada dipalembang namun tidak semua kampus swasta yang ada di Palembang masih buka namun pertimbangan lain masalah biaya yang cukup mahal, jangan sampai salah pilih kampus karena biaya yang dikeluarkan untuk mendaftar juga lumayan besar.


Selain mendaftar melalui jalur umum bagi yang sudah mengikuti jalur UTBK dapat menggunakan nilai tersebut untuk mendadftar, proses pendaftaran dapat dilakukan dengan datang langsung ke kampus maupun melalui online. Banyak yang bingung memilih kampus setelah gagal USMB yang hanya memilih UNSRI sebagai pilihan program studi.

Khusus negeri hanya sisa POLSRI yang masih membuka pendaftaran, untuk lebih jelas admin sudah merangkum beberapa kampus yang bisa dipilih jika gagal USMB, atau banyak calon mahasiswa yang salah pilih kampus swasta di USMB karena waktu mau registrasi ulang ternyata biaya kuliah mahal tidak seperti yang tertera di website.

Biasanya mereka akan membatalkannya dan bisa memilih kampus lain yang admin rekomendasikan untuk kuliah berdasarkan dua pertimbangan minimal akreditasi kampus B dan rata-rata akreditas jurusan juga B karena ijasah tidak akan berguna jika kampus tidak terakreditasi, untuk lebih jelas simak selengkapnya dibawah ini :


Jalur SMM Politeknik Negeri Sriwijaya

Merupakan jalur mandiri yang dibuka oleh politeknik negeri srwijaya sekaligus menjadi salah satu kampus negeri yang masih dibuka setelah USMB UNSRI, banyak calon mahasiswa yang tidak lulus UNSRI jalur mandiri masih ingin kuliah negeri, nah yang masih bukaan POLSRI terdapat beberapa jurusan yang dibuka oleh POLSRI :

Program DIV Setara S1

  1. Perencanaan Jalan dan Jembatan 
  2. Teknik Mesin Produksi dan Perawatan 
  3. Teknik Energi 
  4. Teknologi Kimia Industri 
  5. Teknik Elektro (Konsentrasi Mekatronika) 
  6. Teknik Telekomunikasi 
  7. Teknologi Informatika Multimedia Digital 
  8. Akuntasi Sektor Publik 
  9. Usaha Perjalanan Wisata 
  10. Menejemen Bisnis 
  11. Menejemen Informatika

Biaya kuliah untuk jalur mandiri sesuai katagori UKT 7.5 jt - 5.5 juta disarankan untuk kuliah DIV, namun untuk bagi yang berencana untuk kuliah DIII juga tersedia di POLSRI. Link Pendaftaran https://smm.polsri.ac.id.

 

Pendaftaran Universitas PGRI Unggulan Prodi FKIP

Bagi yang merasa gagal USBM yang hanya memilih UNSRI namun setelah tidak lulus berubah pikiran mau kuliah khususnya yang memili program studi FKIP bisa memilih PGRI sebagai salah satu kampus swasta yang memiliki biaya kuliah paling murah dan memiliki akreditasi B. Berikut informasi khusus program studi.

  1. Pendidikan Jasmani
  2. Pendidikan Seni Pertunjukkan 
  3. Pendidikan Guru SD 
  4. Pendidikan Bhs. Inggris 
  5. Pendidikan Bhs. Indonesia 
  6. Pendidikan Matematika 
  7. Pendidikan Sejarah 
  8. Pendidikan Akuntansi 
  9. Bimbingan dan Konseling 
  10. Pendidikan Guru PAUD 
  11. Pendidikan Geografi 
  12. Pendidikan Fisika 
  13. Pendidikan Vokasional Teknologi Otomotif Ekonomi & Bisnis 
  14. Manajemen 
  15. Akuntansi 
  16. Bisnis Digital Teknik 
  17. Teknik Elektro 
  18. Teknik Sipil 
  19. Teknik Kimia Sains & Teknologi 
  20. Biologi 
  21. Fisika 
  22. Sains Lingkungan Perikanan & Kelautan 
  23. Budidaya Ikan (D3)
  24. Ilmu Perikanan

Untuk jenjang S1 seluruh biaya pendidikan sekitar 3.9 juta khusus untuk anak-anak guru akan diberikan tambahan diskon sekitar 20% dengan melampirkan SK orang tua. Untuk akreditasi program studi rata-rata B. Proses pendaftaran dapat melalui https://pmb.univpgri-palembang.ac.id atau bisa langsung datang ke kampus.

 

Pendaftaran Universitas Muhamadiyah Palembang

Alternatif kuliah kampus dengan kwalitas bagus namun tetap murah bisa mendaftar Universitas Muhamadiyah Palembang program studi unggulan yang ada di kampus Universitas Muhamadiyah yaitu pendidikan Dokter dan diikuti program studi lainnya seperti :

  1. Pendidikan Bahasa Indonesia (B) 
  2. Admistrasi Pendidikan (A) 
  3. Pendidikan Matematika (B) 
  4. Pendidikan Biologi (A) 
  5. Pendidikan Sejarah (A) 
  6. Pendidikan Bahasa Inggris (B) 
  7. Pendidikan Profesi Guru (Baik) 
  8. Agribisnis (B) 
  9. Agroteknologi (B) 
  10. Teknologi Pangan (B) 
  11. Akutansi (A) 
  12. Kehutanan (B) 
  13. Hukum (A) 
  14. Komunikasi dan Penyiaran Islam (B) 
  15. Pendidikan Agama Islam (B) 
  16. Hukum Keuangan Islam (B) 
  17. Ekonomi Syariah (B) 
  18. Kedokteran (B) 
  19. Pendidikan Profesi Dokter (B) 
  20. Teknik Kimia (B) 
  21. Teknik Sipil (B) 
  22. Teknik Elektro (B) 
  23. Arsitektur (B) 
  24. Teknik Idustri (Baik) 
  25. Teknologi Informasi (Baik) 
  26. Menejemen (A) 
  27. Akutansi (B) 

Bagi yang berminat dapat mendaftar melalui situs https://penmaru.um-palembang.ac.id atau bisa langsung datang ke kampus Universitas Muhamadiya Palembang juga bisa menggunakan nilai UTBK untuk seleksi tanpa harus membayar uang pendaftaran lagi.  Rata-rata biaya kuliah dari 3.8 juta - 10 juta tergantung jurusan.

 

Pendaftaran Universitas Binadarma

Binadarma merupakan salah satu kampus swasta terbaik dengan jurusan komputer sudah terbukti banyak lulusan binadarma yang diterima beasiswa luar negeri seperti china dan lainnya bagi yang berminat mendaftar kuliah komputer bisa mendaftar selain itu terdapat beberapa program studi yang tersedia seperti berikut :

  1. Sistem Informasi (Akreditasi A) 
  2. Teknik Informatika (Akreditasi B) 
  3. Akuntansi (Akreditasi B) 
  4. Manajemen (Akreditasi B) 
  5. Teknik Sipil (Akreditasi B) 
  6. Teknik Elektro (Akreditasi B) 
  7. Teknik Industri (Akreditasi B) 
  8. Program Studi Psikologi (Akreditasi B) 
  9. Program Studi Komunikasi (Akreditasi A) 
  10. Program Studi Pen. Bahasa Indonesia (Akreditasi B) 
  11. Program Studi Pendidikan Olahraga (Akreditasi B) 
  12. Program Studi Sastra Inggris (Akreditasi B) 
  13. PENGELOLAAN PERHOTELAN (D4)

Untuk biaya kuliah mulai dari 5.4 juta - 7,5 juta perbulan ada uang pangkal sebesar 3,5 juta S1 dan 2.5 juta untuk pendidkan vokasi. Rata-rata yang memilih kampus UBD memilih jurusan komputer.

 

Pendaftaran Universitas Tridinanti

Untuk yang mau kuliah menejemen atau teknik bahkan FKIP kampus Tridinati bisa menjadi alternatif pilihan memiliki akreditas kampus B dengan rata-rata akreditasi jurusan B, dengan pertimbangan tersebut setiap calon mahasiswa bisa memilih beragam program studi yang ditawarkan seperti berikut :

  1. Manajemen 
  2. Akuntansi 
  3. Keuangan & Perbankan 
  4. Manajemen Pemasaran 
  5. Teknik Sipil 
  6. Teknik Mesin 
  7. Teknik Elektro
  8. Teknik Industri 
  9. Arsitektur 
  10. Argoteknologi/Budidaya Pertanian 
  11. Argobisnis/Sosial Ekonomi Pertanian 
  12. Pendidikan Bahasa Inggris 
  13. Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia

Biaya kuliah kampus UTP sebesar 3.5 juta untuk kelas reguler dan 5 juta untuk kelas karyawan, cukup terjangkau.

Semua perguruan tinggi yang sudah dibahas diatas juga menyediakan KIP Kuliah bagi yang memenuhi syarat dapat mendaftar melalui program KIP Kuliah 100 % gratis, untuk proses seleksi lanjutan akan diinformasikan masing-masing kampus.

Setiap perguruan tinggi swasta yang ada di Palembang memiliki jurusan unggul masing-masing tinggal mau memilih program studi dan pilih kampus yang sesuai dengan program studi yang diinginkan, ada banyak kampus swasta lain yang bisa jadi alternatif untuk kuliah namun pertimbangan lain adalah biaya dan akreditasi kuliah murah dan berkualitas.