Beasiswa Asu.edu 2024/2025 Kuliah Full Online


Scholarships.Asu.edu - Beasiswa Asu.edu 2024/2025 Kuliah Full Online Untuk Mahasiswa/i Indonesia yang ingin kuliah ke luar negeri - Beasiswa S2 Luar Negeri Kuliah Full Online - Rasanya kuliah S1 saja belum cukup karena kenyataannya setelah lulus kuliah mencari pekerjaan masih tetap sulit, terkadang keadaan tidak memberi kita pilihan apabila dipaskan untuk mencari pekerjaan setelah lulus kuliah S1 apalagi kalau mau cepat kerja, pasti pekerjaan yang kita dapatkan tidak sesuai dengan latar belakang pendidikan terutama dari gaji yang diterima.

Hal ini memaksa kita untuk melanjutkan kuliah ke jenjang S2, tantangan baru akan dihadapi apabila kita menginginkan S2 dari segi biaya kuliah yang cukup mahal, ditambah belum memiliki penghasilan, untuk meminta kepada orang tua pun rasanya malu, karena lagi-lagi membenani orang tua.



Biaya yang tidak sedikit untuk melanjutkan ke jenjang S2 menjadi rintangan tersendiri, tidak jarang Sarjana yang baru lulus mengurungkan niatnya, apabila memiliki keinginan besar usaha yang bisa dilakukan adalah mencari beasiswa. Setelah melakukan pencarian beasiswa terutama melihat dari persyaratan rasanya standar yang dipatok baik beasiswa S2 dalam negeri maupun Beasiswa S2 Luar Negeri tidak jauh berbeda.

Untuk beasiswa dalam negeri biasanya di dominasi oleh beasiswa calon dosen, tidak semua lulusan sarjana sudah mendapatkan rekomendasi untuk menjadi dosen, hal ini menjadi satu diantara sekian banyak persyaratan yang tidak bisa dipenuhi. Untuk mencari beasiswa ke luar negeri sendiri tergolong sangat mahal biaya.

Belum biaya kuliah, ditambah tempat tinggal, passpor, visa dan lainnya kemungkinan tidak akan bisa di penuhi, sebelum berjuang pasti sudah menyerah terlebih dahulu. Tetapi hal ini akan menjadi mudah seiring perkembangan Teknologi Informasi, untuk menempuh pendidikan luar negeri saat ini sudah bisa melalui kuliah sepenuhnya melalui online.

Ada banyak sekali perguruan tinggi/universitas luar negeri yang menawarkan program kuliah full online, hanya saja yang perlu diingat sebelum melakukan pendaftaran kita harus memastikan bahwa universitas yang kita pilih harus terdaftar di Kementerian Pendidikan dan Perguruan Tinggi yang ada di Indonesia.

Tujuannya adalah agar setelah kuliah ijasah yang kita terima bisa diakui oleh pemerintah Indonesia, sebab tidak semua Universitas di luar negeri masuk dalam list direktorat perguruan tinggi, jangan sampai sudah menghabiskan banyak waktu ternyata ijasah yang diperoleh tidak bisa digunakan.

Kuliah S2 Online Luar Negeri rasanya memang masih asing ditelinga kita tatapi seiring perkembangan jaman, inovasi dalam dunia pendidikan terus berkembang salah satunya adalah sistem kuliah full online yang dilaksanakan oleh Universitas Terbaik di Dunia bahkan masuk dalam peringkat 10 besar terbaik di dunia.

Melalui program  Gelar Master Online Arizona State University bekerjasama dengan edx.org sistem kuliah akan sepenuhnya dilaksanakan secara online, bahkan tidak ada perbedaan ijasah yang diterima setelah lulus dengan Gelar Master mahasiswa umum offline.

keuntungan dari mengikuti program ini adalah bisa kuliah di Universitas terbaik di dunia dengan biaya terjangkau dan sepenuhnya online. Jadi meski kita kuliah di luar negeri tidak perlu ke luar negeri karena bisa kuliah melalui online, berikut tata cara pendaftaran dan ketentuan mengikuti program ini dikutip dari situs resmi edx.org :


Kampus : Ariona State University
Program Studi : Master's Degree in Supply Chain Management 


Total Biaya Kuliah : $ 19,080
Full Online
Lama Kuliah : 2-3 Tahun

Persyaratan :
  1. Sudah menyelesaikan MITx MicroMaster Program in Supply Chain Managemen apabila belum bisa mengikuti program tersebut dengan membuat akun di situs resmi edx.org.
  2. Pelamar memenuhi persyaratan lulusan sarjana kampus terakreditasi di negera asal.
  3. Minimal IPK 3.00 
  4. Transkrip Nilai
  5. Transkrip Pembelajaran edX
  6. 1 Surat rekomendasi dari profesional di dibangnya atau pakar bisa dosen, atasan atau lainnya.
  7. Resume.
  8. Membuat Essai sesuai formati yang di berikan.
  9. Kursus dalam program MicroMaster dapat diperhitungkan sebagai kredit.

1. MicroMaster edX

Untuk yang belum tau dan belum pernah mengikuti program Micromaster dapat mengikuti melalui link https://www.edx.org/micromasters/mitx-supply-chain-management.


2. Pendaftaran

Prosedur pendaftaran dilaksanakan melaui situs resmi https://asuonline.asu.edu/online-degree-programs/graduate/supply-chain-management-ms/ selanjutnya tinggal mengisi form pendaftaran sampai dengan selesai.


3. Tersedia Beasiswa

Kampus Arizona State University juga menawarkan program beasiswa, karena 19 ribu dolar bukan uang yang sedikit bahkan tidak sanggup jika memang biaya yang harus dikeluarkan sebesar itu,  untuk mendaftar beasiswa Arizona State University dapat diakses melalui situs resmi https://scholarships.asu.edu.