3 Jalur Pendaftaran Online UPI 2024/2025


UPI - 3 Jalur Pendaftaran Online UPI 2024/2025 - Universitas Pendidikan Indonesia adalah sebuah universitas negeri yang terletak di Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Universitas ini didirikan pada tahun 1954 dan merupakan salah satu universitas terbesar di Indonesia. Universitas Pendidikan Indonesia menawarkan berbagai program sarjana, magister, dan doktor di bidang-bidang seperti pendidikan, teknologi pendidikan, bahasa, seni, dan olahraga. Universitas ini dikenal karena komitmennya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia dan menjadi pusat unggulan dalam bidang pendidikan
 
Satu-satu universitas dengan program studi kependidikan terbanyak di Indonesia. Universitas ini memiliki 8 fakultas pendidikan yang mencakup Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuana Sosial, Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra, Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehtan, Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis, dan Fakultas Pendidikan Seni dan Desain.

Universitas dengan banyak fakultas dan program studi yang bisa dijadikan pilihan untuk melanjutkan pendidikan. Bagi teman-teman yang punya jiwa mendidik, mungkin UPI bisa jadi pilihan untuk mewujudkan mimpi. PIlihlah prodi yang sesuai dengan jiwa dan cita-cita. Yang ketika kau telah bekerja nanti, bisa bekerja dengan penuh cinta dan ketulusan.

Penting bagi kita memilih prodi yang sesuai dengan passion, agar ketika menjalani proses perkuliahan nanti kita lebih mudah mencurahkan seluruh energi untuk menerima semua ilmu yang diberikan. Juga agar kita nyaman, lebih senang, dan bersemangat menjalani setiap harinya. Hingga bisa lulus dengan Ilmu yang mantap dan predikat yang luar biasa.


Nah, jika teman-teman telah memiliki prodi pilihan, selajutnya bisa mendaftar UPI melalui bebrapa jalur berikut:


  • Yuk yang mau daftar UPI jalur SNBP sebaiknya melakukan registasi akun terlebih dahulu melalui situs https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  • Pembuatan akun meliputi pengisian data diri, validasi, dan finalisasi akun.
  • Setelah jadi tinggal tunggu pemeringkatan dari sekolah.
  • Bagi yang lulus bisa langsung login ke https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  • Ada banyak yang harus diisi jika sudah login, diantaranya biodata, data orang tua, data pendidikan, data prestasi dan pemilihan PTN serta Jurusan yang diminati.
  • Setelah semua sudah diisi langkah selanjutnya yang harus dilakukan oleh peserta adalah mengecek data yang sudah diisi apakah sudah benar atau belum.
  • Selanjutnya mengupload file pesyaratan, serta file bukti prestasi, untuk yang memilih jurusan olahraga dan seni wajib upload portopolio.
  • Lakukan finalisasi data jika sudah selesai.
  • Tinggal tunggu hasil pengumuman SNBP melalui https://snbp.bppp.kemdikbud.go.id/


  • Semua peserta yang mau ikut Seleksi PTN wajib membuat akun, untuk SNBT sendiri biasanya registasi akun dilaksanakan setelah pembuatan akun SNBP.
  • Pembuatan akun melalui situs yang sama yaitu https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  • Hanya saja untuk SNBT wajib melakukan registasi akun UTBK terlebih dahulu.
  • Setelah mengisi data akun  dan memvalidasi serta finalisasi, akun yang bersangkutan sudah selesai.
  • Jika pendaftaran UTBK sudah dibuka, silahkan login ke https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ untuk melakukan pendaftaran.
  • Ada beberapa biodata yang wajib diisi, serta data lain seperti data keluarga, data pendidikan, data penghasilan serta data lainnya.
  • Setelah mengisi semua data yang dibutuhkan, setiap peserta harus menyelesaikan proses pendaftaran, untuk tahapan selanjutnya adalah akan muncul kode pembayaran.
  • Bawa kode pembayaran ke Bank BUMN untuk dilakukan proses pembayaran, jika tidak mengerti silahkan langsung bayar lewat teler.
  • Setelah menerima bukti pembayaran peserta wajib login kembali untuk menyelesaikan proses pendaftaran.
  • Silahkan pilih PTN dan jadwal Tes UTBK yang diinnginkan.
  • Isi data lainnya hingga selesai.
  • Jika dibutuhkan upload dokumen persyaratan.
  • Finalisasi Pendaftaran.
  • Cetak Kartu Ujian UTBK
  • Cek lokasi tes dan ikuti tes.
  • Pengumuman UTBK melalui https://snbt.bppp.kemdikbud.go.id/
  • Nilai UTBK yang sudah didapat sebelumya dapat kembali digunakan untuk mendaftar Jalur Mandiri UPI.
  • Pastikan kalian mengikuti tes dengan sungguh-sungguh karena nilai UTBK berlaku untuk daftar jalur lainnya termasuk PTS juga.

#3 Jalur  Mandiri UPI

Sebelum melakukan proses pendaftaran untuk seleksi jalur mandiri Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), calon pendaftar diwajibkan untuk membaca panduan daftar seleksi ujian Mandiri Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) melalui laman resmi www.uipi.edu atau mengunjungi situs resmi penerimaan mahasiswa baru http://pmb.upu.edu. Berikut merupakan tahapan pendaftaran jalur mandiri Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) :


A. Mengisi form pendaftaran Seleksi Mandiri (SM UPI)

Jika anda tertarik untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Pendidikan Indonesia dan masuk melalui jalur mandiri UPI, maka
  • Langkah pertama yang harus anda lakukan adalah dengan mengisi form pendaftaran untuk jenjang pendidikan S1 dan D3. 
  • Calon peserta diwajibkan untuk mengisi data diri berupa nama, tempat tanggal lahir, NISN, asal sekolah, no peserta UTBK, dan pilhian prodi di SM UPI pada borang atau form yang kosong yang bisa langsung diakses di laman resmi pendaftaran SM UPI di http://app.pmb.upi.edu/sm-s1/pendaftaran/online.
  •  Kemudian klik centang pada kotak konfirmasi dan klik tombol kirim pendaftaran yang ada di bawah. Untuk pengambilan nomor bayar dilakukan secara daring.

B. Menerima kode bayar
  • Setelah calon peserta selesai mengisi form pendaftaran pada laman Ambil Nomor Bayar, 
  • Maka selanjutnya sistem akan memberikan kode bayar beserta informasi mengenai besaran biaya pendaftaran SM UPI yang harus dibayarkan ke Bank sehingga calon peserta bisa melanjutkan pendaftaran ke proses selanjutnya. 
  • Setelah menerima kode bayar, calon peserta diharapkan untuk melunasi biaya pendaftaran ke Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI).

C. Melakukan pembayaran

Langkah ketiga adalah melakukan pembayaran, pembayaran bisa dilakukan melalui 2 cara yaitu sebagai berikut :
  • Langsung ke teller Bank BNI
  • Calon peserta menyerahkan besaran uang seleksi mandiri UPI ke BNI terdekat dengan menyebutkan Kode Bayar SM UPI yang telah didapatkan dari pendaftaran sebelumnya; atau
  • Melalui ATM BNI
  • Berikut merupakan tata cara melakukan pembayaran SM UPI melalui ATM BNI : Klik menu Pembayaran - Klik Menu Berikutnya - Klik Universitas - Klik SPC
  • Lalu masukkan kode UPI 9022 dilanjutkan dengan Nomor Bayar kemudian akan muncul nama calon peserta dan besaran biaya yang akan dibayarkan.
  • Setelah itu pihak Bank BNI kemudian akan memberikan bukti pembayaran dan juga PIN yang bisa digunakan untuk melanjutkan proses pendaftaran. Untuk proses pembayaran dilakukan pada tanggal yang sudah ditentukan.

D. Login ke akun pendaftaran SM-UPI
  • Calon peserta kemudian bisa melanjutkan proses pendaftaran secara online atau daring kembali lewat laman resmi UPI yaitu www.upi.edu  
  • atau langsung pergi ke laman resmi pendaftaran yaitu http://pmb.upi.edu. Masukkan kode bayar dan juga PIN yang sudah diperoleh setelah menyelesaikan pembayaran di Bank BNI.

E. Melanjutkan proses pendaftaran SM-UPI

Setelah berhasil login ke akun SM-UPI, maka selanjutnya calon peserta bisa mengikuti proses pendaftaran lanjutan dengan
  • mengisi biodata, 
  • kemudian mengunduh dan mengunggah form kesediaan membayar biaya pendidikan, 
  • serta melakukan upload foto di laman resmi pendaftaran seleksi mandiri Universitas Pendidikan Indonesia yaitu di http://pmb.upi.edu. 
  • Usahakan supaya mengunggah berkas yang dibutuhkan sesuai dengan syarat dan ketentuan. Proses pendaftaran lanjutan dilakukan sebelum batas akhir pendaftaran.

F. Mendapatkan nomor seleksi

Pada tahap terakhir proses pendaftaran calon mahasiswa baru lewat jalur seleksi ujian Mandiri Universitas Pendidikan Indonesia (UPI),
  • calon peserta akan mendapatkan nomor seleksi dan dapat mengunduh kartu peserta ujian tersebut. Pencetakan nomor peserta ujian SM-UPI dilaksanakan pada tanggal sesuai jadwal dari web resmi UPI.
  • Untuk informasi lebih lanjut bisa dicek pada laman resmi UPI yaitu www.upi.edu atau langsung pergi ke laman resmi pendaftaran yaitu http://pmb.upi.edu.

Telah kita bahas cara mendatar UPI yang terdiri dari jalur SNBP, SNBT, Jalur Mandiri. Untuk menjadi pendidik yang luar biasa, diperlukan kerja tulus dan ekstra. Tulus bekerja keras untuk melalui setiap seleksi yang dikiuti dan ekstra dalam mempersiakan diri. Fokuskan raga, hati dan pikiran untuk berjuang, menyalurkan semua energi dan waktu guna lulus pada prodi yang diinginkan.

"Pendidik yang baik terlahir dari pilihan terbaik dan proses terbaik", pastikan bahwa ketika kita telah melangkahkan kaki ke UPI, itu memang merupakan panggilan jiwa dan murni karena impian dan pilihan sendiri. atau jika memang disarankan "seseorang" untuk menjadi pendidik, mulailah belajar mencintai apa yang kita jalani. Agar prestasi melejit dan jiwa pendidik sejati akan terbentuk perlahan. Selamat berjuang! Lampaui batas dalam diri! bejuanglah hingga titik darah penghabisan!!.